TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Rut 3:9

Konteks
3:9 Bertanyalah ia: "Siapakah engkau ini?" Jawabnya: "Aku Rut, hambamu: kembangkanlah kiranya sayapmu c  melindungi hambamu 1  ini, sebab engkaulah seorang kaum yang wajib menebus d  kami."

Rut 3:12

Konteks
3:12 Maka sekarang, memang aku seorang kaum yang wajib menebus 2 , h  tetapi walaupun demikian masih ada lagi seorang penebus, yang lebih dekat dari i  padaku.

Rut 4:1

Konteks
Rut menjadi isteri Boas
4:1 Boas telah pergi ke pintu gerbang q  dan duduk di sana. Kebetulan lewatlah penebus r  yang disebutkan s  Boas itu. Lalu berkatalah Boas: "Hai saudara, datanglah dahulu ke mari, duduklah di sini." Maka datanglah ia, lalu duduk.

Rut 4:14

Konteks
4:14 Sebab itu perempuan-perempuan u  berkata kepada Naomi: "Terpujilah TUHAN, v  yang telah rela menolong engkau 3  pada hari ini dengan seorang penebus. w  Termasyhurlah kiranya nama anak itu di Israel.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:9]  1 Full Life : KEMBANGKANLAH KIRANYA SAYAPMU MELINDUNGI HAMBAMU.

Nas : Rut 3:9

Dengan isyarat itu Rut sedang meminta Boas untuk menikahinya (juga lih. Yeh 16:8). Tindakan menutup itu melambangkan perlindungan, perhatian, dan dukungan.

[3:12]  2 Full Life : KAUM YANG WAJIB MENEBUS.

Nas : Rut 3:12

Keluarga terdekat memiliki hak pertama untuk menikahi Rut dan juga mewarisi tanah keluarga. Hanya apabila keluarga itu menolak maka Boas bebas untuk menikahi Rut (lih. Rut 4:1-6).

[4:14]  3 Full Life : YANG TELAH RELA MENOLONG ENGKAU

Nas : Rut 4:14

(versi Inggris NIV -- yang tidak meninggalkan engkau). Sekalipun Naomi telah mengalami kesusahan dan kemalangan besar di dalam hidupnya, dia tetap memelihara imannya kepada Allah. Karena imannya yang tekun itu, Allah telah mengatur aneka peristiwa sehingga hidupnya berakhir dengan kebaikan dan berkat. Ia dapat bersaksi pada akhir hidupnya bahwa "Tuhan maha penyayang dan penuh belas kasihan" (Yak 5:11).



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA